Nglipar (MTsN 7 Gunungkidul) – MTsN 7 Gunungkidul mengadakan penutupan Pesantren Ramadan yang telah dilaksanakan pada hari Senin hingga Kamis (17 s.d 20/3/2025) di madrasah setempat. Kegiatan ini diikuti oleh siswa kelas 7 dan 8 dengan tujuan untuk memperdalam ilmu agama para siswa dan memperkuat akhlak serta ibadahnya selama bulan suci ramadan.
Kepala MTsN 7 Gunungkidul Miftahul Ichwan S.Ag pada saat menutup kegiatannya tersebut mengatakan jika kegiatan pesantren ini menjadi momen belajar agama yang terkait dengan kehidupan sehari- hari secara Islami bagi para siswa. “Semoga ilmu agama yang kalian peroleh dari pesantren ramadan ini bermanfaat, baik didunia maupun akhirat,” ujarnya.
“Kami senang mengikuti kegiatan pesantren ramadan ini, walau hanya beberapa hari namun banyak ilmu yang kami dapat dan mudah untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari,” ungkap ketua OSIS, Muhamad Raka. (les).